Hyoyeon SNSD Tanggapi Secara Santai Terkait Dirinya Yang Disebut Sebagai Saksi dari 'Burning Sun' - Wow Daebak

Wow Daebak

Berita Seputar K-POP, Drama Korea Dan Lain- Lain

Breaking

Kamis, 14 Januari 2021

Hyoyeon SNSD Tanggapi Secara Santai Terkait Dirinya Yang Disebut Sebagai Saksi dari 'Burning Sun'



Hyoyeon SNSD membahas masalah tuduhan Kim Sang Kyo dengan santai di unggahan instagramnya pada hari ini, setelah SM Entertainment menyatakan bahwa Hyoyeon tidak terlibat masalah apapun.


"Ayolah, kalian tenang saja!" begitu ucap Hyoyeon sebagai pembuka.


Hyoyeon pun mengunggah foto yang sama seperti yang diunggah Kim Sang Kyo yakni foto resmi dari Burning Sun ketika ia tampil dan juga menandai (tag) instagram milik Kim Sang Kyo. Ia kemudian melanjutkan captionnya,

"Kalian pikir, aku akan diam saja karena terkesan tidak aktif? Aku sedang bekerja keras, ini ditengah - tengah hari kerjaku."

Ia pun mulai menceritakan kronologinya di Burning Sun "Aku (disana) menyapa beberapa orang, minum - minum bersama teman dekat dan staffku untuk merayakan penampilanku."

Hyoyeon juga menegaskan, ia tidak terlalu lama berada disana dan kemudian keluar club untuk makan babi panggang dan pulang.

"Aku kemudian makan babi panggang dan pulang ke rumah. Aku melihat beberapa pria dan wanita di club, tetapi tidak pernah tahu apakah mereka seorang aktor, aktris, bahkan anjing dan kucing."

Ia juga menuliskan betapa gerahnya ia dengan tuduhan tidak berdasar tersebut, "Aku berusaha tahan dengan para keyboard warrior, hanya saja saat ini, aku akan menghukum mu dengan berat."


Terakhir idol berposisi dancer dari SNSD ini menyindir Kim Sang Kyo dengan membalikkan ucapan sang informan tersebut.

"Aku akan menghapus ini besok, bukan karena aku takut, tapi bukankah kau sendiri yang meminta aku bicara? Jika aku tidak bicara maka orang akan bilang kau orang yang mudah membodohi orang lain. Semuanya, selamat tahun baru dan semoga kalian berumur panjang dan sehat!"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Halaman