Baru-baru ini Seo In Guk mengadakan wawancara untuk merayakan perilisan film barunya "Pipeline". Aktor tersebut membuat pernyataan "kontroversial" tentang wajahnya.
Selama wawancara, Seo In Guk setuju dengan pernyataan sutradara Yoo Ha tentang pesonanya. Sebelumnya di konferensi pers, sutradara menyatakan, "Seo In Guk bukanlah tipikal cowok cantik, melainkan memiliki pesona yang memikat kalian segera setelah kalian melihatnya."
Untuk ini, Seo In Guk menjawab, "Aku sama sekali tidak terkejut dengan pernyataan itu. Aku sendiri berpikir bahwa aku terlihat sangat aneh. Kadang-kadang aku terlihat tampan dan di lain waktu aku merasa diriku jelek."
Seo In Guk melanjutkan, "Kupikir sutradara melihat visualku yang menarik dengan cara yang positif. Dia mengatakan bahwa mata dan atmosferku memiliki cara untuk membawa orang masuk. Aku bersyukur dia melihatku dengan cara yang baik."
Pernyataan Seo In Guk tentang wajahnya langsung memicu keributan di kalangan netizen. Banyak yang tidak setuju bahwa ia kadang merasa dirinya jelek.
"Apa kamu ingin aku menunjukkan wajah yang benar-benar aneh?" komentar netizen. "Yang harus dia lakukan adalah berjalan di jalan selama satu menit untuk menyadari betapa tampannya dia sebenarnya," tambah netizen lain.
"Apa yang kamu bicarakan? Kamu memiliki wajah terbaik di dunia. Omong kosong apa ini!!!" tulis netizen. "Apakah kamu ingin mendapat masalah? Ini membuatku marah," pungkas lainnya.
Sementara itu, 'Pipeline' tayang di bioskop pada tanggal 26 dan menempati peringkat ke-3 di box-office Korea pada tanggal 29 Mei.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar